Maurits Sukses Perjuangkan Guru Gasing  Danowudu  Dapat Beasiswa di Cina

    Maurits Sukses Perjuangkan Guru Gasing  Danowudu  Dapat Beasiswa di Cina
    Witnny Warouw Guru Gasing Asal Danowudu berhasil Masuk Tsinghua University Tiongkok Cina lanjutkan Studi Program Strata Dua (S2)S2

    BITUNG —Atas Pendekatan Walikota Bitung Ir Maurits Mantiri dengan menghadirkan belajar Matematika gampang asik dan Menyenangkan (Gasing) kini berbuah manis untuk para guru pengajar gasing.

    Satu di antaranya, seorang asissten trainner (AT) Gasing asal Kota Bitung Sulut Guru dari SDN Inpres 3/77 Danowudu Witnny Warouw diterima untuk melanjutkan pendidikan program strata dua (S2) di Tsinghua University Tiongkok Cina.

    Kabar tersebut disampaikan Prof. Yohanes Surya, Ph.D, pencipta Gasing metode pembelajaran Matematika dan berhitung, kepada Walikota Maurits Mantiri .

    "Kemarin bu Witnny Warouw asissten trainner kami dari Kota Bitung sudah selesai pelatihan dan di terima untuk program S2 di Tsinghua University, " kata Prof Yohanes Surya kepada Wali Kota Bitung Ir Maurits Mantiri MM, Jumat (12/7/2024).

    Prof Yohanes Surya, berharap pada bulan September 2024 guru Witnny sudah mulai berkuliah di sana. Tentang Tsinghua University Tiongkok Cina, yang merupakan  merupakan universitas nomor 1 di Cina. Dimana kata Prof Yohanea. Levelnya tak kalah dengan Havard dan universitas terkenal lainnya.

    " Tsinghua Univ adalah universitas 1 di China. 
    Orang-orang China kalau disuruh pilih Harvard atau Tsinghua, banyak yang memilih Tsinghua." Ungkap Prof Yahanes

    Dirinya pun menjelaskan bahwa hampir semua orang China yang pintar-pintar pilihan utamanya adalah Tsinghua University.

    "Sangat sulit loh, masuk Tsinghua University, orang China bilang kalau bisa tembus itu pasti orang jenius, " katanya

    Atas prestasi ini, Prof Yohanes Surya menyampaikan selamat dan turut berbahagia kepada Wali Kota Bitung, karena memiliki asissten trainner hebat dari Kota Bitung.

    Sementara itu Wali Kota Bitung Ir Maurits Mantiri MM, berterima kasih kepada Prof Yohanes Surya atas peran dan dedikasinya dalam transformasi pendidikan di Bitung.

    "Witnny merupakan guru kelas V, di SDN Inpres 3/77 Danowudu Bitung, " jelas Mantir

    Ditambahkan Maurits, saat ini ada ratusan asisstent trainner prof Yohanes Surya yang tengah diperbantukan mengajar matematika menggunakan metode gasing diseluruh penjutu tanah air.

    Tak hanya itu, Mantiri juga berencana untuk tahun depan ada beberapa orang yang akan melanjutkan kuliah S2nya di Cina.

    “Target kami untuk tahun depan ada 3 sampai 5 Guru yang mendapatkan beasiswa S2 dan semoga ada yang mendapatkan kulian s2 di Universitas Colombia US, ” tutupnya.  (***)

    bitung
    Abdul Halik Harun

    Abdul Halik Harun

    Artikel Sebelumnya

    Kapolres Bitung, AKBP Albert Zai Buka Kegiatan...

    Artikel Berikutnya

    Komisioner KPU RI, Betty Idroos Monotoring...

    Berita terkait